Resep Cara Membuat Bika Ambon
Resep Cara Membuat Bika Ambon. Ingin memberikan oleh oleh untuk keluarga tercinta di luar kota, tak perlu jauh jauh ke toko kue untuk membeli bika ambon, cukup membuat sendiri di rumah, pasti hasilnya akan enak dan gurih seperti bila anda membeli di toko kue langganan anda.
Bahan biang bika ambon :
- 1 sendok makan gula pasir
- 1 sendok makan tepung terigu serba guna
- 1 sendok makan ragi instan
- 60 ml air hangat
Bahan campuran dasar :
- 10 kuning telur ayam
- 150 gram tepung kanji
- 250 gram gula pasir
- 1/2 sendok teh garam
- 2 batang serai memarkan
- 2 butir kelapa, parut
- 6 lembar daun pandan simpulkan
- 20 lembar daun jeruk
Cara menciptakan bika ambon :
- Untuk membuat adonan biang : larutkan ragi instan ke dalam air, lalu aduk hingga rata. Buat campuran gula dan tepung terigu, aduk rata. masukkan campuran air dan ragi ke dalam campuran tepung sedikit demi sedikit, lalu aduk hingga rata. Diamkan selama 15 menit
- Untuk membuat adonan dasar : Peras air kelapa, lalu ambil airnya sebanyak 400 ml. Jerang di atas api sedang bersama dengan garam, serai, daun pandan dan daun jeruk, aduk perlahan hingga mendidih, hingga mengental dan menjadi areh, serta menyusut hingga tinggal 300 ml.Lalu angkat dan saring
- Kocok gula pasir dan telur hingga berbuih dan kental, masukkan adonan biang, kelapa areh serta tepung kanji, aduk hingga rata menggunakan tangan, sambil di tepok teok hingga tercampur rata
- Diamkan adonan selama 2-3 jam hingga mengembang
- Siapkan loyang berukuran 7 x18 x18 cm, lalu panaskan oven dengan suhu hingga 200 derajat. Alasi loyang dengan kertas roti dan di oles dengan mentega. Masukkan adonan ke dalam loyang, lalu oven dengan api bawah selama 40 menit
- Untuk sirkulasi udara, biarkan pintu oven terbuka sedikit, hingga bika berlubang.
- Setelah berlubang, teruskan memanggang dengan api atas selama 5-10 menit hingga kuning kecoklatan. Keluarkan dari loyang lalu dinginkan dan otong otong sesuai dengan selera
Posting Komentar untuk "Resep Cara Membuat Bika Ambon"